Jumat, November 13, 2015

Kompetisi Futsal

Sudah lama saya ga posting ni blog,, Banyak kegiatan yang saya jalani belakangan ini, kegiatan yang tentunya bannyak menguras waktu, tenaga ataupun pikiran. Saat ini kompetisi futsal antar bagian sedang berjalan dan tim kami masih menjaga peluang untuk lolos.
Keberuntungan selalu memayungi tim kami, dimulai dari saat pengundian grub, Tim kami mendapatka grub yang lumayan mudah, di Grub A tim kami (PDQAQC) berada satu grub dengan Five starss RM, FGFC, dan Engineering FC, coba bandingkan dengan grub sebelah ada RAJAWALI FC (Runner up musim lalu), MILO FC (Juara musim lalu), Bread FC (semifinalis musim lalu) dan satu tim pelangkap yaitu GA Plus.
Secara hitungan diatas kertas tentu saja tim PDQAQC bisa dibilang jawara di grub A. Secara dilihat dari sequad musim lalu ga jauh berubah, masih ada saya, Triyono, Mudasir, Andi karisma, Abdul Azis dan lainnya hanya kehilangan sosok kiper Darkosim, tetapi hal itu bisa diatasi seiring dengan sembuhnya Ahmad Fauzi, dari cedera musim lalu.
Dari rekor pertemuan pun musim kemaren PDQAQC unggul atas Engineering FC ataupun Fivestars RM. Untuk FGFC kami memang belum pernah ketemu, tetapi bisa dibilang secara kualitas tim kami masih unggul, musim kemaren FGFC ga lolos ke babak selanjutnya.
Pada pertandingan pertama kami keberuntungan maih berpihak ke tim kami, Pada partai pembuka melawan tim Five stars RM pemain andalan mereka absen karena ada urusan keluarga ke jawa timur. Jadi seperti yang sudah di prediksi tim kami menang dengan mudah, skor pun cukup mencolok "17-2".
Pertandinga berikutnya melawan FGFC, lawan terberat yang akan kami hadapi di grub ini mengingat pada pertandingan pertama tim FGFC mampu mengalahkan tim Engineering FC dengan skor 8-7. Pasa hari pertandingan kendala datang, tim kami kurang komplit, Ahmad Fauzi dan Triyono masuk kerja. Kami hanya datang ber 5, tanpa pemain cadangan dan kiper. jadinya kami hanya main seadanya. untung di tengah pertandingan ada satu orang lagi yang datang. di awal pertandingan kami sempat khawatir dengan tim kami, sempt tertinggal di awal pertandingan, tetapi akhirnya kami berhasil melewatinya dengan baik. Stamina tim lawan yang kurang baik membuat kami lelluasa di pengujung babak kedua akhirnya kami menyelesaikan pertandingan dengan skor 12-5. 
Tinggal satu pertandingan lagi melawan Engineering FC, kami sebenarnya hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan juara grub, Tapi kami akan nerusaha untuk memenangkan pertandingan ini karena hasil ini menenukan pertandingan lainnn siapa yang akan lolos ke babak selanjutnya.